Monday 30 March 2015

Cara membuat dan bahan Kue Putri Salju

Kue Putri Salju adalah salah satu kue yang sering kita jumpai disaat lebaran seperti idul fitri, dan hari hari besar lainnya. Kue ini memiliki ciri yang sangat unik, berwarna putih berbentuk seperti bulan sabit dan menggunakan taburan gula halus berwarna putih, memang lazimnya kue ini identik dengan kue lebaran atau hari besar, namun tidak ada salahnya jika kita ingin menikmatinya selain hari raya tentunya sembari latihan untuk persiapan lebaran nanti.

Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa kue putri salju ini merupakan salah satu ciri khas kue lebaran yang banyak kita jumpai ditoko kue atau toko oleh oleh, banyak yang menjual kue ini bukan. Nah bila kita mau mencoba membuat kue putri salju ini dan menjualnya tentu akan menjadi penghasilan tambahan untuk kita. Tenang saja sembari latihan membuat kue ini waktu itu akan sangan lebih dari cukup untuk menghasilkan kue putri salju yang sangat pas.

Berikut ini akan dibagikan sedikit referensi untuk resep dan bahan serta cara membuat kue putri salju bagi yang ingin membuat kue ini. berikut bahan bahan yang harus disiapkan untuk membuat kue salju:

  • bahan utama yaitu tepung sagu seberat 300gr
  • 150gr kacang sangrai, kemudian cincang
  • 150gr mentega
  • 1 butir telur
  • 1/4 sendk teh garam
  • gula tabur secukupnya
  • 75 gram gula halus
nah dari bahan diatas ternyata memanglah sangat sederhana dan tidak memerlukan banyak bahan untuk membuat kue salju ini, namun jika sudah jadi kue salju atau kue puteri salju ini akan memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi. nah selanjutnya tentang cara membuat kue puteri salju:
  1. pertama kocok gula, telur, mentega dan garam hingga lembut, kemudian campuran dengan tepung sagu dan kacang sangrai, aduk hingga rata.
  2. gilas adonan setebal kurang lebih 3 mm, kemudian cetak sesuai bentuk
  3. letakkan kue yang telah dicetak keatas loyang yang sebelumnya telah diolesi mentega
  4. masukan kedalam oven dengan suhu 170 derajat celcius selama 15 menit
  5. selagi masih dalam keadaan panas, taburi kue putri salju dengan gula halus secukupnya
  6. Kue puteri salju atau kue salju sudah siap untuk disajikan atau mungkin dikemas kedalam kemasan toples untuk dijual.
sekilas cara pembuatannya mudah bukan, tidak membutuhkan waktu lama dan tenaga yang besar, bila dikreasikan dengan variasi rasa yang lainya tentu akan memiliki perbedaan yang lebih bervariasi, misalnya divariasi dengan menggunakan rasa kecu, coklat, atau lain sebagainya untuk menambah jenis kue puteri salju ini tentunya. Sekian  dan terima kasih telah membaca resep tentang membuat kue putri salju ini

No comments:

Post a Comment